Cara Unbrick Redmi 6/6A Tanpa Auth (bug bootrom)

Jan 23, 2021

Apakah kalian mengalami brick saat naik turun android? atau salah pasang twrp (misal twrp buat android pie malah dipasang oreo. Tenang saya ada obatnya

0. Unduh bahan - bahanya

  • Rufus
  • Instant Flasher
  • ROM Fastboot (diusahakan romnya sesuai dengan versi bawaan hp sebelumnya, semisal distri ya ambil CN, semisal tam ambil Global)
  • Payload Setelah download diusahakan taruh di satu folder yang mudah dicari (misal C:\Unbrick ) dan jangan lupa diextract kalau belum.

1. Masukan Instant Flasher ke FD

Buat ente yang biasa install ulang windows ga perlu baca ini, langsung aja buka rufus ente terus masukan ini lewat rufus, tinggal ganti isonya ke instant-flasher.iso

  1. Pilih flashdisk yang akan pasang instant flasher (ini akan menghapus data, jadi jangan salah pilih)
  2. Pilih image yang akan dibakar, tentu pilih instant-flasher.iso
  3. Pencet ready kalau udah Kalau semisal dapet seperti ini :

Pencet ok aja

2. Boot ke Instant Flasher

Masuk ke Boot Menu atau BIOS laptop/pc anda, setiap laptop berbeda. Jadi sesuaikan aja dengan laptop/pc anda

3. Buka Folder yang Tempat Menyimpan Bahan

Setelah booting ke Instant Flasher, anda akan disuguhkan seperti ini

Fokus saja ke lingkaran merah, kemudian buka satu persatu pintasan yang disitu, tapi kalau semisal anda menyimpan di C, kemungkinan besar berada di sda1. Nanti akan terbuka seperti ini :

Ngomong - ngomong ini di sda3

Kemudian klik kanan dan kemudian Window > Terminal Here

4. Esekusi Bug Bootrom

Setelah terbuka terminal kemudian jalankan

/tools/bypass/main.py -c mt6765_config.json5 

Kemudian colokan hp ke komputer sambil menekan volume + sambil ditahan , hingga seperti ini, kalau udah seperti ini sudah bisa untuk di flash.

5. Buka spflashtool

Jalankan perintah ini untuk menjalankan spflashtool

/tools/spflash/run

Kemudian pilih scatter dari rom miui seperti biasa, dengan cara pemenekan Filesystem > /mnt/(hardisk yang tadi dipilih pada tahap sebelumnya). Jangan lupa untuk mengubah koneksi dari usb ke uart dengan cara Option > Option > Connection

Kemudian pencet download, hingga muncul centang

6. Selesai

Anda bisa menyalakan hp seperti biasa

panduanpuppyandroidpemulalinux
Creative
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

nru

Trying to expand knowledge and make life more maintainable & fun.

Pasang Kernel untuk Unbrick di Linux (bug bootrom)

Review Keyboard K380